BIOMA HUTAN BASAH (Hutan Hujan Tropis)


Bioma Hutan Basah dan Persebarannya di Dunia

Biosfer

= – = – =

Setiap ekosistem bioma memiliki kekhasnnya sendiri-sendiri. Ada bioma yang setiap tahun bersuhu rendah (dingin) seperti di daerah kutub, ada pula yang setiap tahun bersuhu panas seperti di daerah gurun pasir. Ada bioma yang memiliki curah hujan sangat rendah sehingga hanya ada sedikit tumbuhan yang bisa hidup, namun ada pula bioma yang memiliki curah hujan yang tinggi sehingga flora yang ada di dalamnya sangat beraneke raga. Salah satu bioma dengan curah hujan tinggi dan keanekaragaman hayati adalah bioma Hutan Hujan Tropis.

Biosfer - Bioma Hutan tropis

Pengertian dan Persebaran Hutan Hujan Tropis

Hutan hujan tropis atau seirng juga disebut hutan merupakan kawasan bioma yang didominasi oleh tumbuhan-tumbuhan besar dalam jumlah banyak dan terdapat di daerah tropis. Tumbuhan yang hidup tidak hanya dalam jumlah banyak namun juga memiliki jenis yang banyank pula. Persebaran hutan hujan tropis dapat kita amati pada peta persebaran hutan tropis dunia berikut ini :

Peta persebaran Bioma Hutan Tropis

Dari perta persebaran di atas dapat kita ketahui bahwa wilayah persebaran hutan hujan tropis terdapat di daerah tropika meliputi semenanjung Amerika Tengah, Amerika Selatan, Afrika, Madagaskar, Australia Bagian Utara, Indonesia dan Malaysia. Di hutan ini terdapat beraneka jenis tumbuhan yang dapat hidup karena mendapat sinar matahari dan curah hujan yang cukup.

Ciri-ciri Bioma Hutan Hujan Tropis

Bioma hutan hujan tropis merupaka bioma yang memiliki keanekaragaman hayati paling banyak di antara bioma yang lain. Adapun ciri-ciri bioma hutan basah antara lain :

  1. Curah hujan sangat tinggi, lebih dari 2.000 mm/tahun sehingga kelembaban udara cenderung tinggi
  2. Pohon-pohon utama memiliki ketinggian antara 20 – 40 m.
  3. Cabang pohon berdaun lebat dan lebar serta selalu hijau sepanjang tahun
  4. Mendapat sinar matahari yang cukup, tetapi sinar matahari tersebut tidak mampu menembus dasar hutan.
  5. Mempunyai iklim mikro di lingkungan sekitar permukaan tanah/di bawah kanopi (daun pada pohon-pohon besar yang membentuk tudung)

Flora dan Fauna Bioma Hutan Hujan Tropis

Keanekaragaman hayati di bioma hutan tropis dapat dilihat dari banyak jenis tumbuhan yang hidup di dalamnya. Beberapa contoh jenis tumbuhan yang hidup di daeran hutan basah antara lain :

  1. Pohon-pohon besar, contohnya Deptirkarpus, Ramin, Rengas, Meranti
  2. Berbagai macam tumbuhn Epifit, contohnya paku sarang burung, paku tanduk rusa, sarang semut
  3. Beberapa tumbuhan parasit contohnya Cendana, Benalu dan Taliputri
  4. Tumbuhan-tumbuhan pemanjat : Strangler Trees, Liana, Rotan

pencekik-pohon-dan-jelutungramin-rengas-rotan-manau

Karena pohon-pohon yang terdapat di hutan tropis rata-rata tinggi dan permukaan tanahnya relatif sering tergenang oleh air, maka hewan yang banyak hidup di daerah hutan basah ini adalah hewan-hewan pemanjat sejenis primata, seperti Gorilla, monyet, simpanse, orang utan, gobbon dan siamang

gorilla-monyet-dan-simpanseorang-utan-gibbon-siamang

Namun selain berbagai jenis primata juga banyak terdapat spesies fauna yang lain, antara lain :

  1. Berbagai jenis burung, contohnya Blue and Gold macaw, Burung Beo Abu-abu, Enggang
  2. Herbifora contohnya Babi Hutan, Babi Rusa, Kapibara, Gajah
  3. Karnifora contohnya Harimau, Harimau Kumbang, Ocelot Leopard
  4. Primata lainnya, contoh Bolivian Titi Gray, Marmose, Kera Ekor Panjang, Lutung Jawa, Lutung Merah,  Bekantan (Kera Proborcis), Kera Tupai, Monyet Singa Kepala Emas, dan Sloth
  5. Berbagai jenis reptil seperti buaya, biawak dan ular

Itulah pengertian, persebaran, ciri-ciri serta contoh flora dan fauna hutan hujan tropis. Untuk memahami ulasan materi di atas dalam bentuk video dapat pula anda klik link video Youtube berikut ini :

Sumber Tulisan :

  1. Aribowo, Yoga. 2007. Geografi untuk SMA Kelas XI. Jakarta : Ganeca Exact
  2. Suharini, Erni & Panlangan, Abraham. 2014. Biogeografi. Yogyakarta : Ombak
  3. Yulir, Yulmadia. 2007. Geografi 2 : SMA Kelas XI. Bogor : Yudhistira

= – = – =

Terimakasih atas kunjungannya.

Mohon kritik dan sarannya

Selamat belajar. Semoga bermanfaat.

15 thoughts on “BIOMA HUTAN BASAH (Hutan Hujan Tropis)

  1. Isnaeni

    Assalamualaikum pak…….terimakasih banyak blog bapak sangat berguna bagi saya dan sangat membantu sekali dalam mengerjakan tugas saya,salam kenal dari saya murid SMK N 1 Cilacap
    sekali lagi terimakasih
    Wassalamualaikum………………………..

  2. nursarifahainy

    mari cintai dan jaga hutan hujan indonesia yang sangat kaya tingkat keanekaramana hayatinya.
    anak bangsa generasi mendatang layak bisa menyaksikan keajaiban Tuhan yang begitu menawan dan eksotis ini.
    mari melakukan hal sederhana yang bisa dilakukan agar hutan tetap lestari, minimal dari diri sendiri dengan megurangi penggunaan kertas yang tidak perlu.

Komentar ditutup.